Kakak Syahrul Saksikan Sidang Sengketa Pilgub Sulsel

Written By Unknown on Selasa, 19 Februari 2013 | 12.45

Tribun Timur - Selasa, 19 Februari 2013 13:13 WITA

MAKASSAR,TRIBUN-TIMUR.COM--Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Tenri Olle Yasin Limpo yang juga kakak kandung Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo menghadiri sidang sengketa Pilgub Sulsel di Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) RI, Jl Medan Merdeka Barat Nomor 6, Jakarta Pusat, Selasa (19/2)/13.

Sidang hari ini, merupakan sidang terakhir gugatan pasangan calon Gubernur Sulsel, Ilham-Aziz (IA) terhadap KPU Sulsel terkait hasil Pilgub Sulsel yang digelar 22 Januari 2013 lalu. Pilgub Sulsel dimenangkan pasangan incumbent, Syahrul-Agus (Sayang).

Tenri Olle terlihat sangat serius menyaksikan sidang MK ini. IA menggugat hasil pilgub karena menduga telah terjadi kecurangan terstruktur, sistematis, dan massif (TSM)) yang dilakukan tim pasangan Sayang. Sidang dimulai pukul 09.30 Wib dan selesai pukul 11.01 Wib.

Selain Tenri Olle, Kadis Pertanian Sulsel Lutfi Halide juga hadir dalam sidang tersebut. Lutfi hadir menjawab keterangan saksi IA terkait bukti keterlibatan Lutfi dalam suksesi Syahrul.


Anda sedang membaca artikel tentang

Kakak Syahrul Saksikan Sidang Sengketa Pilgub Sulsel

Dengan url

http://timursebrang.blogspot.com/2013/02/kakak-syahrul-saksikan-sidang-sengketa.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kakak Syahrul Saksikan Sidang Sengketa Pilgub Sulsel

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kakak Syahrul Saksikan Sidang Sengketa Pilgub Sulsel

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger