Marzuki Alie, Capres ke-6 Demokrat yang Garap Makassar

Written By Unknown on Senin, 25 November 2013 | 12.45

Marzuki Alie, Capres ke-6 Demokrat yang Garap Makassar

tribun/edi

Calon Presiden Peserta Konvensi Partai Demokrat, Marzuki Alie safari di Makassar. Atas nama Ketua DPR RI, Wakil Ketua Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat ini, berdialog dengan sejumlah pihak termasuk guru, di Hotel Sahid Jaya, Makassar, Senin (25/11/2013). Marzuki membahas nasib guru dan bertepatan dengan Hari Guru yang jatuh pada hari ini.

MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM - Partai Demokrat memiliki 11 calon Presiden RI peserta konvensi. Para calon ramai-ramai menggarap Kota Makassar pada tahapan prakonvensi. Ada yang datang atas nama partai dan ada pula atas nama dinas.

Ke-11 calon Presiden tersebut, yakni Ketua DPR RI Marzuki Alie, Ketua DPD RI Irman Gusman, Dubes RI untuk AS Dino Patti Djalal, anggota BPK Ali Masykur Musa, Menteri BUMN Dahlan Iskan, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, mantan Panglima TNI Endriartono Sutarto, mantan KSAD Pramono Edhie Wibowo, anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Haryono Isman, Gubernur Sulawesi Utara Sinyo Harry Sarundang, Rektor Universitas Paramadina.

Calon terakhir datang di Makassar adalah Marzuki. Senin (25/11/2013), Wakil Ketua Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat ini menggelar Dialog 100 Tokoh membahas nasib guru, di Hotel Sahid Jaya, Makassar. Di Makassar, Marzuki ditemani Ketua DPP Partai Demokrat, Achmad Reza Ali dan Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPD Partai Demokrat Sulsel, Andi Januar Jaury Dharwis.

Calon yang belum datang di Makassar, yakni Gita, Endriartono, Haryono, Dahlan, dan Sinyo Harry. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Marzuki Alie, Capres ke-6 Demokrat yang Garap Makassar

Dengan url

http://timursebrang.blogspot.com/2013/11/marzuki-alie-capres-ke-6-demokrat-yang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Marzuki Alie, Capres ke-6 Demokrat yang Garap Makassar

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Marzuki Alie, Capres ke-6 Demokrat yang Garap Makassar

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger