JAKARTA, TRIBUN-TIMUR.COM - Hanya tujuh bulan saja perkawinan pasangan Nurina Permata Putri (29) atau yang populer disapa Rina Nose dan Ridwan Feberani Anwar mampu dipertahankan. Pernikahan itu berakhir dengan perceraian di pertengahan Juli lalu.
Kabar perceraian Rina dan Ridwan itu dibenarkan Juru Bicara Pengadilan Agama (PA) Jakarta Timur, Muhyiddin. "Berita (perceraian) tersebut sudah diputus pengadilan," kata Muhyiddin ketika dihubungi melalui telepon, Jumat (15/11/2013).
Menurut catatan Muhyiddin, perkawinan Rina dan Ridwan diputuskan majelis hakim PA Jakarta Timur berakhir sejak lima bulan lalu. Rina dan suaminya rersmi cerai 17 Juli 2013. Tanpa sepengetahuan publik, sidang itu digelar sejak 13 Mei 2013.
Selama bersidang, sebut Muhyiddin, Rina dan Ridwan tidak pernah duduk bersama di ruang sidang dan menghadap majelis hakim. Sampai perkara cerai tersebut diputuskan, Ridwan tidak pernah hadir.
"Perkara cerai tersebut kami putuskan secara verstek, tanpa kehadiran tergugat (Ridwan)," jelas Muhyiddin.
Meski diberi waktu selama dua minggu untuk mengajukan banding, Ridwan tak menggunakannya.
Tak adanya keberatan dari Ridwan itu membuat Rina resmi menyandang status jandanya dan mengakhiri pernikahannya pada 31 Juli 2013. Di perkara tersebut, Rina hanya mengajukan cerai, tanpa mempersoalkan harta gono-gini.
Selama tujuh bulan menikah, Rina yang dikenal lewat ajang API hingga kemudian menjadi sinden di 'Opera van Java' musim pertama hingga ketiga ini belum dikaruniai anak. Tidak dijelaskan alasan Rina mengakhiri pernikahannya itu. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Pernikahan Rina Nose Hanya Bertahan 7 Bulan
Dengan url
http://timursebrang.blogspot.com/2013/11/pernikahan-rina-nose-hanya-bertahan-7.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Pernikahan Rina Nose Hanya Bertahan 7 Bulan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Pernikahan Rina Nose Hanya Bertahan 7 Bulan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar