Nafsu Makan Makin Bertambah? Coba Hirup Wangi Pepermint untuk Menguranginya

Written By Unknown on Sabtu, 28 Desember 2013 | 12.45

TRIBUN-TIMUR.COM -Menekan nafsu makan sebenarnya bisa kita lakukan hanya dengan menghirup aroma tertentu, salah satunya pepermint.

Menurut sebuah penelitian, secara teratur menghirup wangi pepermint akan mengurangi rasa lapar sehingga asupan kalori pun berkurang. Demikian kesimpulan yang dihasilkan oleh tim peneliti dari Wheeling Jesuit University.

Dalam penelitian tersebut, relawan yang terlibat dalam studi itu diminta menghirup aroma minyak pepermint setiap dua jam selama 5 hari berturut-turut. Di akhir studi, para relawan melaporkan adanya penurunan rasa lapar secara signifikan yang mereka rasakan.

Bukan hanya itu saja, mereka juga mengonsumsi 3.485 kalori lebih sedikit dalam seminggu, dibanding biasanya. Salah satu teori menyebutkan, aroma yang kuat bisa mengalihkan pikiran sehingga kita tak terlalu memikirkan makanan.

Manfaat aroma tertentu bagi tubuh sudah sejak lama diteliti. Sebelumnya terbukti para atlet yang menghirup aroma mint merasa lebih termotivasi dan berenergi.

Jika Anda ingin mencoba melakukannya, sebaiknya pilih minyak pepermint atau oleskan wewangian itu di ujung inhaler. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Nafsu Makan Makin Bertambah? Coba Hirup Wangi Pepermint untuk Menguranginya

Dengan url

http://timursebrang.blogspot.com/2013/12/nafsu-makan-makin-bertambah-coba-hirup.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Nafsu Makan Makin Bertambah? Coba Hirup Wangi Pepermint untuk Menguranginya

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Nafsu Makan Makin Bertambah? Coba Hirup Wangi Pepermint untuk Menguranginya

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger