JAKARTA, TRIBUN-TIMUR.COM - Yuniyanti Chuzaifah, Ketua Komnas Perempuan mengungkap, setiap hari ada 35 perempuan Indonesia yang menjadi korban kekerasan seksual.
Hasil pemantauan Komisi Nasional Perempuan (Komnas Perempuan) juga menemukan 15 jenis kekerasan seksual yang dialami oleh perempuan di Indonesia, di antaranya pemerkosaan, pemaksaan kehamilan dan pemaksaan aborsi.
Hal ini diungkapkan Yuniyanti Chuzaifah dalam peluncuran Pusat Informasi dan Pelaporan Publik untuk Kasus Kekerasan Seksual di Balairung, Balaikota, Jumat (6/12/2013).
Dijelaskan, sedikitnya 3 perempuan dalam 2 jam mengalami korban kekerasan seksual yang didominasi oleh korban pemerkosaan. Dalam sambutannya, kekerasan seksual terhadap perempuan tidak hanya oleh orang-orang yang tidak dikenal, tetapi juga oleh mereka yang memiliki kekerabatan dengan korban, seperti hubungan kekeluargaan.
Menyikapi hal ini, Komisi Nasional Anti Kekerasan terhadap Perempuan (Komnas Perempuan) bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meluncurkan website yang bernama www.kekerasanseksual.komnasperempuan.or.id.
Laman berskala nasional ini diharapkan bisa membuka akses lebih luas bagi korban untuk melaporkan kasusnya dan memungkinkan penanganan pengaduan terpadu baik dari pemerintah maupun kepolisian.
Sampai saat ini, Komnas Perempuan masih dalam tahap diskusi dengan aparat kepolisian.
"Masih dalam tahap diskusi dengan kepolisian. Ini untuk menjangkau anak muda yang mengalami kekerasan seksual dan mengupdate di jejaring sosial seperti facebook dan twitter bisa langsung terdeteksi dengan kepolisian terdekat sehingga dapat ditangani," jelas Andy Yentriyani, Ketua Sub Komisi Partisipasi Masyarakat, Komisioner Komnas Perempuan.
Peluncuran laman ini bertepatan dengan Hari Tidak Ada Toleransi atas Kekerasan terhadap Perempuan (Zero Tolerance) yang menjadi bagian dalam rangkaian kegiatan Kampanya 16 Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan (K16HAKtP). Kampanye ini digagas oleh Komnas Perempuan sejak tahun 2001. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Setiap Hari 35 Perempuan Indonesia Alami Kekerasan Seksual
Dengan url
http://timursebrang.blogspot.com/2013/12/setiap-hari-35-perempuan-indonesia.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Setiap Hari 35 Perempuan Indonesia Alami Kekerasan Seksual
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Setiap Hari 35 Perempuan Indonesia Alami Kekerasan Seksual
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar