JAKARTA,TRIBUN-TIMUR.COM-Ribuan warga KKSS se-Jabodetabek, Minggu, (15/12/2013), berkumpul mengikuti gerak jalan santai di halaman Monumen Nasional (Monas) Jakarta Pusat. Acara ini merupakan rangkain dari HUT ke-37 KKSS. KKSS dideklarasikan di Jakarta tahun 1976.
Demikian rilis KKSS yang diterima redaksi tribun-timur.com, Minggu (15/12/2013). Acara gerak jalan santai ini dilepas Mantan Wapres RI M. Jusuf Kalla, Kegiatan tersebut dihadiri Ketua Umum dan Sekjend KKSS, Abd Rivai dan Muchlis Patahna, Ketua Mahkamah Agung Hatta Ali, Basri Sidehabi, Ketua-ketua KKSS se-Jabodetabek dan Pilar-pilar KKSS. Bahkan hadir pula Ketua Wilayah KKSS seperti La Joni dari Jawa Timur dan M. Ridwan Tasa Kalimantan Timur.
Selain acara gerak jalan santai. Panitia juga menggelar panggung gembira yang dihibur oleh Macca Mochtar dkk, dan door prize. Hadiah-hadiah wow beruapa tivi, dispenser, kursi lipat, dan motor. Sponsor HUT KKSS dari Modern Land, BRI, Bringin life, dan lain-lain.
Sepekan lalu, Panitia mengadakan Seminar Budaya Minggu lalu, 8 Desember di Aula Dewan Pers Jakarta pusat. Nanti malam Panitia juga mengundang pengurus dan warga untuk menghadiri jamuan makan malam di Gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreaktif. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Warga Sulsel di DKI Jakarta Jalan Santai Bersama JK
Dengan url
http://timursebrang.blogspot.com/2013/12/warga-sulsel-di-dki-jakarta-jalan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Warga Sulsel di DKI Jakarta Jalan Santai Bersama JK
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Warga Sulsel di DKI Jakarta Jalan Santai Bersama JK
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar