Ici Cara XL Tingkatkan Kualitas Jaringan

Written By Unknown on Selasa, 26 Agustus 2014 | 12.45

TRIBUN-TIMUR.COM - PT XL Axiata Tbk (XL), berkomitmen kuat untuk terus meningkatkan kualitas layanannya. Sejumlah inisiatif secara bertahap telah dilakukan untuk menjamin tersedianya layanan yang andal dan berkualitas, termasuk inisiatif dari sisi peningkatan pengamanan infrastruktur jaringan.

Direktur Service Management XL Ongki Kurniawan dalam rilis yang diterima tribun-timur.com mengatakan, "Perangkat telekomunikasi seperti BTS itu ibaratnya jalan raya, yang pakai oleh masyarakat umum. Jika perangkatnya dicuri maka layanan telekomunikasi bisa terganggu yang berarti akan bisa merugikan masyarakat luas. Karena itu, agar tidak terulang kembali di masa mendatang, maka kami sangat mendukung upaya aparat penegak hukum untuk menindak tegas para pelaku pencurian."

Dalam upaya menjaga keandalan jaringan untuk kenyamanan pelanggan, XL juga telah melakukan langkah antisipasi dalam peningkatan pengamanan perangkat BTS terhadap aksi pencurian. Upaya ini diwujudkan dengan mendukung pihak kepolisian dalam menindak tegas para pelaku pencurian. Saat ini beberapa kasus pencurian perangkat BTS XL sedang dalam penanganan pihak berwajib. Di wilayah Jabodetabek sendiri kasus serupa juga terjadi di daerah Banten, Depok dan Bogor. Kasus pencurian juga terjadi di Cianjur – Jawa Barat, Pangkalan Brandan, Sibolga, dan Medan.(*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ici Cara XL Tingkatkan Kualitas Jaringan

Dengan url

http://timursebrang.blogspot.com/2014/08/ici-cara-xl-tingkatkan-kualitas-jaringan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ici Cara XL Tingkatkan Kualitas Jaringan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ici Cara XL Tingkatkan Kualitas Jaringan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger