VIDEO: Pejabat RS Bantabantaeng Makassar Beri Pengertian ke Ayah 9 Anak

Written By Unknown on Selasa, 27 Januari 2015 | 12.45

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Setelah menunggu hampir tiga jam di selasar Balai Kesehatan Mata Masyarakat (BKMM) Regional Sulsel atau yang lebih dikenal dengan Rumah Sakit Mata Bantabantaeng, Makassar, Ruben Tombi (78 tahun) akhirnya mendapat pelayanan, Selasa (27/1/2015) pagi.

Yang datang memberi pelayanan adalah pejabat RS Mata, Joko Harsoyo, Kepala Tata Usaha BKMM Regional Indonesia Timur.
Ruben batal menjalani operasi katarak mata kanannya, setelah tak seorang pun kerabat atau keluarganya yang membubuhkan tanda-tangan jaminan pasca-operasi di Ruang Operasi Prof dr Umar Sp.M.

Pekan lalu, putra ketujuhnya, Yussac Ruben [39], sudah jalani 3 rangkaian pemeriksaan selama dua kali visitee.

Namun, pihak rumah sakit mata terbesar di kawasan timur Indonesia, ini tak berani mengambil risiko operasi tanpa ada keluarga yang mendampingi dan membubuhkan tandatangan pernyataan 'siap tanggung risiko'.

"Dokter tak berani operasi karena, tak ada keluarga yang memberi jaminan dan siap bertanggungjawab. Biasanya habis operasi, orang tua seumur bapak, kondisinya lemah, agam pusing, jadi ada yang harus membantu dan memapah," kata Djoko.

Djoko datang menemui bapak sembilan anak ini, setelah dapat konfirmasi dari Tribun.
Joko pun meminta perawat untuk memberi Joko layanan. Ruben akhirnya, bersedia datang kembali ke rumah sakit itu, Rabu (28/1/2015) untuk jalani operasi.


Anda sedang membaca artikel tentang

VIDEO: Pejabat RS Bantabantaeng Makassar Beri Pengertian ke Ayah 9 Anak

Dengan url

http://timursebrang.blogspot.com/2015/01/video-pejabat-rs-bantabantaeng-makassar.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

VIDEO: Pejabat RS Bantabantaeng Makassar Beri Pengertian ke Ayah 9 Anak

namun jangan lupa untuk meletakkan link

VIDEO: Pejabat RS Bantabantaeng Makassar Beri Pengertian ke Ayah 9 Anak

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger