2015, Telkomsel Fokus Tingkatkan Kualitas Layanan Mobile Broadband

Written By Unknown on Jumat, 20 Maret 2015 | 12.45

TRIBUN TIMUR/MUH ABDIWAN

(kiri-kanan) Vice President Corporate Communication Telkomsel, Adita Irawati, Direktur Utama Telkomsel, Ririek Ardiansyah dan Direktur Keuangan Telkomsel, Hery Supriadi menjawab sejumlah pertanyaan wartawan disela-sela gathering Media telkomsel 2015 di Jogjakarta, Jumat (20/3/2015). Tahun 2015 Telkomsel Fokus Tingkatkan Kualitas Layanan Mobile Broadband Bagi Pelanggan. Tribun timur/muhammad abdiwan 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Muh Abdiwan

TRIBUN-TIMUR.COM, YOGYAKARTA -Telkomsel menghadirkan teknologi terkini seperti 4G LTE kepada para pelanggan setianya. Hal ini menjadi fokus perusahaan di tahun 2015 guna mewujudkan pengalaman mobile digital lifestyle terbaik bagi para pelanggan.

"Kami ingin agar pelanggan dapat merasakan pengalaman terbaik ketika berada di jaringan kami dan ketika menggunakan berbagai layanan yang kami tawarkan. Berbagai upaya kami lakukan di dalam mewujudkan hal ini, seperti memperluas dan meningkatkan kualitas jaringan, serta memperkaya layanan kami dengan berbagai konten dan aplikasi digital," ujar Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah di sela-sela gathering Media Telkomsel 2015 di Yogyakarta, Jumat (20/3/2015)

Untuk mendukung terciptanya pengalaman mobile digital lifestyle terbaik bagi para pelanggan, Ririek menjelaskan bahwa Telkomsel telah menetapkan tiga program unggulan, yaitu TrueBEx (True Broadband Experience), Digital World dan Great Digital Payment Experience. Melalui program-program ini berbagai improvement dari sisi jaringan dan layanan akan dilakukan, sehingga para akhirnya akan meningkatkan kepuasan pelanggan akan layanan Telkomsel.

TrueBEx adalah upaya peningkatan kualitas layanan data di 30 broadband city dan 1.000 POI (Point of Interest) yang diharapkan dapat memberikan real customer experience berupa kecepatan download dengan rata-rata sebesar 1,5 Mbps. Pelanggan akan merasakan kenyamanan untuk video streaming, browsing, chatting, bermain game dengan lebih cepat dan tanpa buffering. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

2015, Telkomsel Fokus Tingkatkan Kualitas Layanan Mobile Broadband

Dengan url

http://timursebrang.blogspot.com/2015/03/2015-telkomsel-fokus-tingkatkan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

2015, Telkomsel Fokus Tingkatkan Kualitas Layanan Mobile Broadband

namun jangan lupa untuk meletakkan link

2015, Telkomsel Fokus Tingkatkan Kualitas Layanan Mobile Broadband

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger