Kok Ruang Sidang Pengadilan di Makassar Dipasangi Teralis Besi?

Written By Unknown on Rabu, 25 Maret 2015 | 12.45

MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM- Anggota Komisi Yudisial (KY) Jaja Ahmad Jayus, menilai kondisi peradilan dan penagakan hukum di Makassar sejauh ini masuk kategori tak aman. Atas alasan, ruang sidang Pengadilan Negeri (PN) Makassar dipasangi teralis besi.

Alasan tidak aman itu terungkap pada diskusi tertutup yang bertajuk Perbuatan Merendahkan Kehormatan Dan Keluhuran Martabat Hakim, di Pengadilan Tinggi Makassar Jl Urip Sumihardjo, Makassar, Selasa (24/3/2015).

Dikatakan, hakim di Makassar sering mendapat tekanan, seperti aksi massa, dari pihak berperkara, LSM, dan pihak lainnya ketika peradilan berlangsung.

Jaja menggambarkan kondisi itu, dengan pemasangan teralis besi di salah satu ruang sidang yang ada di Pengadilan Negeri (PN) Makassar, Jl Kartini Makassar.

"Kok ruang sidang di PN Makassar di pasangi teralis? waah..ini menandakan bahwa kondisi Makassar tidak kondusif, hanya di makassar yuang kaya begitu," ujar Jaja sembari tersenyum diikuti peserta diskusi.

Selain Jaja, pemateri lain Wakil Wali Kota Makassar Syamsu Rijal MI dan Hakim Tinggi merangkap Humas Pengadilan Tinggi Makassar Supriantoro, dan Wakil Pemimpin Redaksi Harian Tribun Timur, Thamzil Thahir.

Peserta diskusi ini selain Ketua Pengadilan Tinggi Agama Makassar, Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) juga dihadiri oleh Ketua Pengadilan Negeri di lingkup pengadilan di Sulsel.


Anda sedang membaca artikel tentang

Kok Ruang Sidang Pengadilan di Makassar Dipasangi Teralis Besi?

Dengan url

http://timursebrang.blogspot.com/2015/03/kok-ruang-sidang-pengadilan-di-makassar.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kok Ruang Sidang Pengadilan di Makassar Dipasangi Teralis Besi?

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kok Ruang Sidang Pengadilan di Makassar Dipasangi Teralis Besi?

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger