AKBP Ucuk Bantah Anggotanya Memeras Tersangka Narkoba

Written By Unknown on Jumat, 07 Desember 2012 | 12.45

Tribun Timur - Jumat, 7 Desember 2012 12:48 WITA

MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM-Kepala Satuan Narkoba Kepolisian Resort Kota Besar (Polrestabes) Makassar, Ajun Komisaris Besar Ucuk Supriadi, membantah jika anggotanya Iptu SU, telah melakukan pemerasan terhadap tersangka tindak pidana narkotika jenis sabu, Fari.

" Gak ada dan gak benar, ada yang sengaja hembuskan issu agar satuan narkoba (Polrestabes Makassar) dibuat repot ngurusin isu itu, sehingga para pemain narkoba punya ruang gerak edarkan barang," kata AKBP Ucuk Supardi, Jumat (7/12/2012).

Lebih lanjut Ucuk, menambahkan, jaringan narkoba sudah sangan memprihatinkan dan bahkan sudah masuk dimana-mana baik instansi pemerintahan maupun media (wartawan), lebaga pendidik dan penegak hukum," bisa sajakan ada kalaborasi dalam menciptakan upaya tersebut," ungkapnya.

Sebelumnya, Kepala Seksi Propam Polrestabes Makassar, Komisaris Djoko Mw, dikonfirmasi membenarkan adanya laporan yang masuk, dan kami sudah mengambil keterangan dari pihak keluarga "tersangka" yang mengaku diperas," kata Kompol Djoko MW, 

Djoko MW, menambahkan, dugaan pemerasan yang dilaporkan oleh pihak keluarga "tersangka" itu masih didalami dan dalam waktu dekat ini, akan diagendakan pemeriksaan terhadap terlapor (Iptu SU)," dalam laporan keluarga tersangka, SU meminta uang Rp senilai Rp 10 juta, untuk meloloskan FA dari jeratan hukum," kasusnya masih didalami benar tidaknya laporan ini," jelas Djoko. (*)

Editor : Muh. Taufik


Anda sedang membaca artikel tentang

AKBP Ucuk Bantah Anggotanya Memeras Tersangka Narkoba

Dengan url

http://timursebrang.blogspot.com/2012/12/akbp-ucuk-bantah-anggotanya-memeras.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

AKBP Ucuk Bantah Anggotanya Memeras Tersangka Narkoba

namun jangan lupa untuk meletakkan link

AKBP Ucuk Bantah Anggotanya Memeras Tersangka Narkoba

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger