Acer Iconia W510 Asyik Buat Gaul

Written By Unknown on Jumat, 03 Mei 2013 | 12.45

Tribun Timur - Jumat, 3 Mei 2013 12:03 WITA

MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM--Three Mode Function dari Acer Iconia W510, menjadi penilaian utama untuk memilih menggunakan salah satu produk terbaru dari Acer tersebut.

Acer Iconia yang berlayar 10,1 inci tersebut dapat berfungsi sebagai tablet, mini notebook dan media player. Atas dasar tiga keunggulan dalam satu PC tersebut membuatnya menjadi pilihan anak muda.

Staff promotion Genius Komputer, Makassar, Yuli, pada pameran multiproduk yang digelar LG di Atrium Mal Panakkukang, mengatakan, Iconia yang sudah menggunakan windows 8 original banyak dipilih oleh mahasiswa dan pengusaha-pengusaha muda.

"Fungsinya yang bisa dijadikan notebook atau tablet tergantung keinginan penggunanya. Jadi kalau mau serius mengetik bisa pasang dock keyboardnya dan kalau mau hangout jalan-jalan keluar bisa pakai tabletnya saja. Jadi asyik buat gaul," jelas Yuli.

Berbeda dengan tablet umumnya, Iconia W510 sudah diperkuat dengan performa prosesor Intel Atom Dual Core. Sehingga keperluan komputasi bisa terselesaikan dengan cepat.

Selain itu, layar dengan IPS display yang memungkinkan penggunanya menikmati gambar yang jernih dan tajam dengan kemiringan atau sudut pandang yang lebih luas. Layarnya dapat diputar hingga 290 derajat.

Harga yang ditawarkan selama pameran yang berlangsung, Jumat (3/5/13)  hingga Minggu (5/4/13) untuk Iconia dengan kapasitas harddisk 32 GB dibanderol dengan harga Rp 7,5 Juta.

"Pelanggan bisa memilih, beli beserta dock keyboardnya atau hanya tabletnya saja yang mau dibeli. Tabletnya yang dijual terpisah dibanderol dengan harga. Enam juta rupiah," Tambanya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Acer Iconia W510 Asyik Buat Gaul

Dengan url

http://timursebrang.blogspot.com/2013/05/acer-iconia-w510-asyik-buat-gaul.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Acer Iconia W510 Asyik Buat Gaul

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Acer Iconia W510 Asyik Buat Gaul

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger