MAKASSAR,TRIBUN-TIMUR.COM-Memantapkan persiapan menuju pertandingan lanjutan kompetisi ISL 2014, PSM Makassar akan melakukan serangkaian laga uji coba dengan beberapa klub profesional maupun amatir.
Ajakan uji coba sempat datang dari klub profesional Semen Padang. Tim Kabau Sirah --julukan Semen Padang itu, digadang-gadang akan menjadi calon lawan Syamsul Chaeruddin dan kawan-kawan.
Hanya sayang, ajakan manajemen PT Kabau Sirah hingga saat ini belum direspon manajemen PT PSM. Bahkan CEO PT PSM Rully Habibie dan Manajer Tim PT PSM Abdul Rahim, tak juga merespon ketika dikonfirmasi Tribun, beberapa hari terakhir.
Mengingat waktu yang makin sempit, pelatih kepala Rudi William Keltjes pun memutuskan untuk tidak berharap banyak dengan tim juara IPL musim lalu itu.
"Kayaknya kecil kemungkinan dengan Semen Padang. Karena waktu pelaksaanaannya terus berubah. Untuk saat ini kita lupakan dia (SP). Kita tunggu jadwal lain dari manajemen yang mengurusnya," jelas Rudi yang dihubungi melalui ponselnya, Selasa (25/3).
Rudi mengatakan uji coba ini, untuk memantapkan strategi menuju pertandingan selanjutnya. Apalagi dalam laga selanjutnya, PSM akan bertemu tim Perseru Serui, Persipura Jayapura dan Persebaya Surabaya.
Terkait uji coba, hal sama diutarakan Media Officer PSM A Widya Swadzwina. Pihak manajemen masih menunggu kepastian. "Manajemen masih menunggu suratnya," ujar Wina melalui pesan singkat Blackberry Massenger kepada Tribun Timur, Selasa (25/3).
Saling Menunggu Baik manajemen PT Kabau Sirah dan Manajemen PT PSM sepertinya saling menunggu dan tidak ada yang proaktif. Padahal Presiden Direktur PT Kabau Sirah Semen Padang Erizal Anwar, sempat memberikan tawaran, 20 Maret lalu.
"Kami dan tim-tim lain pasti membutuhkan laga uji coba untuk menjaga semangat bertanding bagi pemainnya. Sasaran kami dengan tim-tim dari wilayah timur seperti Persebaya, PSM, Persipura (Jayapura), atau Mitra Kukar," kata Erizal.
Pihak Semen Padang tak mempermasalahkan apakah laga uji coba bakal digelar di Makassar atau di Padang, Sumatera Barat. Bahkan, kalau di Padang, mereka mengaku bakal menanggung biaya operasional tim tamu.(cr8
Anda sedang membaca artikel tentang
Tawaran Semen Padang Tak Jelas
Dengan url
http://timursebrang.blogspot.com/2014/03/tawaran-semen-padang-tak-jelas.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Tawaran Semen Padang Tak Jelas
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Tawaran Semen Padang Tak Jelas
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar